Minggu, 23 Februari 2020

Rawat Luka Diabetes dengan Menghindari Beberapa Makanan Ini!


Rawat Luka Diabetes dengan Menghindari Beberapa Makanan Ini!

Pada pasien diabetes sering kali mengalami luka yang sulit sembuh. Sehingga memerlukan perawatan yang tepat untuk mencegah terjadinya infeksi lanjutan dan membuat kondisi luka tersebut menjadi semakin buruk. Ketika selesai melakukan konsultasi dan perawatan di rumah sakit, penderita diabetes yang memiliki luka harus dapat melakukan perawatan luka sendiri di rumah. Namun, tidak banyak yang langsung dapat melakukannya sendiri, sebagian memulai dengan memanggil dokter homecare spesialis diabetes ke rumah, menjelaskan dan melakukan langkah untuk rawat luka dengan dengan air yang mengalir, memberikan salep, dan juga kemudian di bungkus dengan perban, tetapi untuk penderita diabetes juga harus melakukan upaya untuk penyembuhan dan pencegahan luka agar tidak menjadi bertambah parah.

Hal tersebut karena luka yang dialami penderita diabetes sendiri susah sembuh dan juga lebih rentan untuk menjadi tambah parah. Oleh karena itulah bisa untuk melakukan berbagai upaya untuk membuat luka lebih mudah sembuh. Salah satu hal yang bisa dilakukan agar membuat luka tidak menjadi lebih parah adalah dengan menghindari pantangan makanan yang dapat menyebabkan luka menjadi tambah parah. 

Untuk pantangan penderita diabetes sendiri tidak hanya dari makanan manis saja, tetapi yang paling penting adalah makanan yang dapat untuk mengganggu kadar gula darah menjadi tidak stabil. Dimana pada umumnya hal tersebut dapat terjadi apabila mengonsumsi makanan ataupun minuman yang tidak baik tersebut secara berlebihan dan terus-terusan.

Adapun untuk bahan makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari untuk dapat rawat luka diabetes menjadi tidak bertambah parah adalah:

1. Saus

Jenis bahan pertama yang sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes adalah saus yang ada dalam kemasan seperti misalnya saus kecap dan juga saus salad untuk dressing. Kedua bahan tersebut mempunyai kandungan yang tinggi gula dan juga pada umumnya sebagai tambahan makanan karbohidrat. Hal tersebut berlaku juga untuk salad dressing botolan yang mempunyai kandungan tinggi lemak, garam, dan gula. Oleh karena itulah dengan mengkonsumsi bahan ini dapat untuk membuat kadar gula darah justru naik dan membuat luka yang Anda alami dapat memburuk.

2. Kopi dengan topping

Bahan selanjutnya yang sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes sehingga tidak membuat luka bertambah parah adalah kopi yang menggunakan topping. Kopi memang merupakan minuman sehari-hari yang biasanya dikonsumsi dan mempunyai rasa yang enak. Terlebih ketika kopi tersebut mempunyai topping yang dapat untuk menambah rasa kopi seperti krimer, sirup, karamel, dan juga whipped cream. Berbagai bahan topping tersebut pada umumnya mempunyai kandungan gula sehingga dapat untuk menaikkan gula darah. Oleh karena itulah minuman kopi dengan topping sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes. Agar lebih sehat Anda juga bisa memilih kopi hitam dan kopi yang tanpa topping.

3. Madu

Bahan madu sendiri merupakan bahan yang sehat dan biasanya baik dikonsumsi untuk kesehatan. Tetapi tidak begitu dengan madu yang merupakan pemanis alami yang tidak baik untuk penderita diabetes. Bahan madu sendiri merupakan makanan pantangan untuk penderita diabetes karena mempunyai kandungan tinggi gula. Madu juga mempunyai kandungan total karbohidrat yang lebih tinggi sehingga tidak baik untuk dijadikan sebagai pemanis alternatif untuk penderita diabetes.

4. Makanan lemak trans

Jenis bahan makanan terakhir yang sebaiknya dihindari untuk rawat luka diabetes agar lebih cepat sembuh adalah makanan yang mengandung lemak trans. Dimana makanan yang digoreng memang menjadi makanan yang enak untuk dijadikan cemilan ataupun lauk. Akan tetapi makanan seperti keripik kentang, kentang goreng, dan juga berbagai macam gorengan lainnya sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes. Mengkonsumsi berbagai makanan tersebut dapat untuk membuat kerusakan pembuluh darah sehingga mengurangi kolesterol baik.


0 komentar:

Posting Komentar